Picture


INFORMASI PENTING

Rabu, 06 Januari 2021

Gerbang Pelayanan, PTSP Layani Masyarakat Dengan Ramah

Lawang Kidul, Humas

PTSP yang ada di setiap instansi pemerintah di lingkungan Kementerian Agama, termasuk di madrasah adalah, unit pelayanan yang selalu memberikan pelayanan maksimal kepada siapa saja yang membutuhkan.

Sesuai dengan peran dan fungsinya, petugas yang berada di PTSP adalah garda terdepan dalam sebuah pelayanan di setiap instansi. Untuk itu, lakasanakan tugas dengan maksimal, sehingga setiap konsumem atau siapa saja yang ingin beurusan, akan puas juga bangga, atas layanan yang dimaksud.

Kepala Madrasah MTsN 2 Muara Enim, Aduddarda, mengingatkan setiap operator atau siapa saja yang ditugaskan sebagai pengelola unit layanan publik, seperti Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP), agar membiasakan diri untuk selalu ramah, sopan dan santun kepada siapa saja yang butuh dilayani.

“Pelayan dari operator atau petugas di setiap unit layanan publik, seperti PTSP, kepada siapa saja yang membutuhkan, agar selalu ramah, sopan, dan menghargai siapa saja yang membutuhkan", kata Aduddarda, ketika meninjau di PTSP MTsN 2 Muara Enim, Senin (4/01). (LM)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IP